Mie Celor
SRIWIJAYA
RADIO - Satu lagi kuliner khas
Palembang yang harus di ketahui dan tentunya di
cicipi, namanya adalah mie celor.
selama ini kita mungkin mengenal palembang dengan empek-empek atau yang sudah saya tampilkan
sebelumnya yaitu celimpungan. Ternyata palembang juga
memiliki kuliner khas lain yang berbahan dasar mie dan di beri nma mie celor.
Mie
dari mie celor ini
terbuat dari mie basah biasa. Yang berbeda adalah kuahnya. Kuahnya agak kental
dan diberi udang. Yang khas dari mie celor adalah irisan telur rebus plus toge
rebus yang dimakan bersama mie dan kuah udang tadi. Rasanya agak hot sedikit
karena dicampur dengan cabe merah. Tapi biasanya wong Palembang akan
makan dengan cabe hijau halus yang telah tersedia di masing-masing meja
restoran karena kurang pedas, katanya. tapi bagi yang kurang suka dengan pedas
mie celor juga sudah cukup pedas.
Selain
itu, di setiap meja makan disediakan kerupuk ikan palembang atau rempeyek
kacang. Tentunya tidak gratis, harus bayar terpisah tergantung jumlah kerupuk
atau rempeyek yang dimakan. Harga seporsi mie celor adalah Rp 10.000, jadi anda
tidak perlu "pusing " setelah menyantap salah satu kuliner khas palembang ini.
Untuk
kita yang tinggal jauh dari palembang tidak perlu khawatir tidak bisa menikmati
kuliner khas ini, karena kita bisa membuatnya sendiri di rumah. bahan yang di
gunakan relatif mudah di dapat dan membuatnya pun tidak susah-susah baget.
silahkan klik disini untuk
melihat resep dan cara membua mie celor khas palembang ini.
Salah
satu restoran atau tempat makan mie celor asli
Palembang yang terkenal terletak di Jalan Pasar 26 Ilir. Restorannya tidak
begitu besar dan sederhana, tetapi banyak pejabat negara yang mampir ke
restoran ini untuk menikmati rasa mie celornya yang lezat. Dan konon restoran
ini bahkan menjadi langganan gubernur Sumatera Selatan jika beliau atau
keluarganya memiliki hajatan.
Tidak ada komentar
Posting Komentar