Header Ads

April, Jalan Tol di Sumsel Bakal Kelar


SRIWIJAYA RADIO - Bulan April nanti dua jalan tol yang ada di Sumsel bakalan kelar. Jalan yang dimaksud adalah  Jalan Tol Palembang-Inderalaya 22 km yang akan selesai pada April 2014 dan Jalan Tol Palembang-Betung sepanjang 56 km yang akan selesai pada April 2015.

Demikian dikatakan Gubernur saat acara pemberian bantuan di Desa Babat Kecamatan Babat Supat, Sungaililin, Keluang, dan Kecamatan Lais Kabupaten Muba kemarin (10/4).

‘’Dengan selesainya jalan tol tersebut maka tidak akan ada lagi kemacetan yang sering terjadi selama ini. Juga masyarakat dapat memanfaatkan untuk berbagai keperluan, macam mengangkut hasil panen dan sebagainya,’’ cetus Alex Noerdin.

Sementara itu, untuk bantuan yang diserahkan masing-masing meliputi 55 desa dan 5 kelurahan dengan masing-masing bantuan sebanyak Rp 50 juta. ‘’Kami amat senang dengan bantuan yang ada ini, dan kami doakan semoga Pak Alex kembali dapat menjadi Gubernur Sumsel pada periode mendatang,’’ ujar salah seorang tokoh masyarakat  H Abu Holik, usai menerima bantuan tersebut.

Sedangkan Sekda Muba, Dr H Sohan Majib MM dalam sambutannya mengatakan bahwa nama Pak Alex Noerdin sudah tak asing lagi bagi warga Muba sebab selama 8 tahun beliau pernah memimpin Muba. ‘’Dan apa yang kami harapkan selama ini pun terwujud. Dimana Provinsi Sumatera Selatan bukan hanya terkenal di Indonesia tapi juga di dunia. Melalui program-program beliau yang mengangkat harkat dan martabat provinsi. Terima kasih kepada Pak Alex atas pondasi-pondasi yang telah Bapak letakkan pada saat bapak menjadi Bupati, program sekolah dan berobat gratis tetap kami lanjutkan. Kami juga akan membuka Sekolah Real Madrid.

Dasar pemikirannya waktu itu adalah Pak Alex. Pemberian bantuan oleh Pak Alex ini merupakan salah satu kecintaan pemimpin terhadap masyarakatnya. Kami juga mempunyai komitmen untuk memberikan bantuan masing-masing desa 1 M. Komitmen ini adalah komitmen yang telah ditanamkan oleh Pak Alex,’’ tutur Sohan.

Sedangkan Gubernur dalam sambutannya sendiri antara lain mengatakan, untuk bantuan uang Rp 50 juta itu tadi bukan hanya untuk kades sendiri. Tapi ada juga untuk bagian untuk ibu-ibu PKK, Kaur, Karang Taruna, dan sebagainya. ‘’Tahun lalu bantuan cuma 20 juta karena APBD kita masih Rp 2,3 triliun. 

Sekarang APBD kita sudah 6,2 triliun karena itu setiap desa dibantu Rp 50 juta. Kalau tahun depan APBD kita naik lagi menjadi Rp 7,2 triliun maka masing-masing desa dibantu 100 juta. Dan di tahun 2017 APBD pun bisa mencapai Rp 15 triliun maka masing-masing desa akan menerima bantuan Rp 1 miliar/desa,’’ tegas Alex.

Disinggung mengenai cara memilih pemimpin mendatang, maka secara lugas Gubernur mengatakan bahwa memilih pemimpin itu hal yang gampang. ‘’Pilihlah  pemimpin itu dengan cara melihat rumah tangganya. Lihat istrinya, lihat anaknya. 

Kemudian lihat selama dia memimpin itu bagus atau tidak. Kalau dia bupati, kabupaten yang dipimpin apakah terbaik di Indonesia/di Sumsel begitu juga dengan Walikota, mungkin itu bisa. Tapi kalau memimpin kota dan kabupaten saja belum baik maka bagaimana bisa kita harapkan memimpin daerah yang lebih besar lagi,’’ tandas Gubernur.

Humas Pemprov Sumsel

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.