Header Ads

Jangan Lupa Cek Kemasan Sebelum Membeli



Sriwijaya Radio-Palembang (27/2/2017). “ Jangan lupa cek kemasan, label ijin edar dan masa kadaluarsa “, hal itu di ungkapkan  Kepala BBPOM di Palembang, Arnold Sianipar, saat memberikan sambutan diacara ulang tahun ke 16 BBPOM , Minggu pagi  (25/2) di Kambang Iwak. Kegiatan serupa dilaksanakan serentak di 33 provinsi di Indonesia. Wakil Walkota Palembang Fitrianti Agustinda turut hadir dalam acara dan ikut melaksanakan senam jantung sehat dan minum jamu bersama. Fitrianti juga berpesan, agar masyaakat Palembang cerdas saat berbelanja terutama ketika membeli barang kemasan seperti makanan, menurutnya harus teliti, terutama masa kadaluarsanya. “ saya harap masyarakat Palembang itu lebih cerdas saat berbelanja, terutama membeli makanan kemasan, jangan sampai tertipu harga yang murah tetapi masa kadaluarsanya sebentar lagi, haruslah meluangkan waktu membaca kemasan dengan baik, dan janganlupa pilihlah dengan kemasan yang baik” jelasnya. C’Mar.Mangga

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.