Header Ads

LAGI, PEMBAGIAN PSKS PASCA KENAIKAN BBM

Sriwijaya Radio, Palembang - Kantor Pos kembali ditunjuk untuk membagikan dana bantuan bagi masyarakat miskin melalui Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS) yang mulai dibagikan hari ini, Rabu (1/4). Pembagian dana ini akan dilakukan serentak sebagai kompensasi atas kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi beberapa waktu lalu.

Untuk kota Palembang, penerima rumah tangga sasaran (RTS) jumlahnya tetap sama seperti penerima di tahun 2014 lalu, yakni 71.736 RTS. Kepala Kantor Pos Besar Merdeka Palembang, Rodi Herawan mengatakan, untuk pencairan ini dapat dilakukan di dua kantor pos di Palembang, yakni di Kantor Pos Merdeka dan Kantor Pos Jl Kapten A Rivai.

Jumlah dana yang dicairkan untuk tahap ini sebesar Rp 600 ribu per RTS untuk tiga bulan (Januari-Maret). Pencairan ditargetkan dapat diselesaikan selama tujuh hari dengan tambahan tiga hari untuk RTS yang belum mencairkan dana tersebut. Untuk mengantisipasi terjadinya penumpukan, pihak kantor Pos Palembang pun sudah menyusun jadwal per kecamatan sehingga pelayanan diharapkan dapat lebih maksimal.

Hari pertama pembagian dana ini, di Kantor Pos Besar Merdeka akan dilakukan pembagian di kecamatan Bukit Kecil Palembang dan di Kantor Pos Jl Kapten A Rivai untuk kelurahan 26 Ilir, Demang, dan Bukit Baru.

Meski jumlah penerima RTS ini sama seperti pembagian tahun lalu, tetapi ada sebagian RTS yang nama pada kartu perlindungan sosial (KPS) berubah. "Penyebabnya ada yang meninggal dunia atau berganti kepala keluarga," katanya.

Bagi RTS penerima yang akan mencairkan dana tersebut, harus membawa KPS, Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan Kartu Keluarga (KK). Berbeda dengan pencairan di tahun lalu yang mewajibkan kepala keluarga untuk mengambil dana, kali ini siapapun yang namanya di dalam KK dapat melakukan pencairan.

Karena bersifat simpanan, dalam pencairan ini RTS dapat menyisakan sebagian dananya untuk ditabung. "Namun, pencairan harus diselesaikan dalam waktu satu bulan saja. Tidak dapat ditabung lebih dari waktu tersebut," katanya.

Selain itu, Rodi juga mengungkapkan, untuk RTS penerima PSKS di wilayah Ogan Komering Ilir, Ogan Ilir, Muba dan Banyuasin, akan dibagikan serentak secara nasional  pada 18 April mendatang.

"Pihak kami akan mengoptimalkan kantor pos cabang yang ada di wilayah tersebut, guna efisiensi dan ketepata sasaran penerima PSKS," paparnya.

Reporter : Cek Rul
Editor : Cek Mar

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.