Header Ads

DAK belum Cair Rehab Sekolah Terhenti


SRIWIJAYA RADIO - Pembangunan rehabilitasi gedung Sekolah Dasar (SD) di kabupaten Ogan Ilir, saat ini tengah terhenti. Rehabilitasi gedung sekolah yang menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tersebut, dalam beberapa minggu terakhir belum kembali dikerjakan.

Kepala Seksi Bangunan dan Sarana Disdik Ogan Ilir, Sayadi membenarkan banyaknya proyek pembangunan rehabilitas gedung Sekolah Dasar yang terhenti. Menurut dia, lantaran masih menunggu proses pencairan dana termin ke dua sekitar 60 persen dari nilai pagu anggaran.

"Masih menunggu pencairan termin kedua. Mudah-mudahan, termin kedua akan secepatnya dicairkan agar pembangunan segera dilanjutkan kembali. kami harap, kepala sekolah dapat bersabar menunggu proses pencairan tersebut," katanya, Minggu (14/7/2013).

Pembangunan rehab gedung SD yang sudah berjalan, persentasenya masih berada di bawah 50 persen. saat ini, sejumlah sekolah yang mendapatkan bantuan tersebut menghentikan sementara perehaban dan menunggu pencairan DAK termin ke dua.

Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Putra Bangsa Mandiri Sumsel, Sulyadi berharap pembangunan tersebut segera diselesaikan. Bila perlu, proses pencairan segera ditindaklanjuti terus menerus. Ia beranggapan, apabila pembangunan rehab gedug SD terhenti, dikhawatirkan ketika memasuki musim sekolah, gedung tersebut belum selesai.

"Jelas, kalau gak selesai nanti waktu sekolah datang, bagaimana nasib mereka? Apa mau para siswa belajar di luar ruangan? Sambil nunggu rehab sekolah selesai," katanya.




Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.