Header Ads

Umat Islam Padati Masjid Agung Peringati Nisfu Syaaban]


SRIWIJAYA RADIO - Memasuki bulan Syaaban menjelang bulan Ramadhan 1434 Hijriah, umat Islam diminta memperbanyak ibadah dan salat malam dan dengan puasa, sebagaimana yang dilakukan Rasulullah yaitu dengan secara sendiri-sendiri atau berjamaah.

Masjid Agung Palembang pun memperingati Nisfu Syaaban dengan menggelar tausiah jelang salat Magrib berjamaah, membaca Surat Yasin dan doa Nisfu Syaaban berjamaah. Ribuan warga Palembang memadati masjid sejak sore.

"Sangat dianjurkan untuk meramaikan malam Nisfu Syaaban dengan cara memperbanyak ibadah, salat, zikir, membaca Al Quran, berdoa dan amal-amal salih lainnya," kata Ustad Yakub dalam ceramahnya, Minggu (23/6/2013).

Salat Maghrib dan pembacaan Surat Yasin dipimpin oleh ustad Fadhil Al Hafiz, kemudian dilanjutkan dengan salat Isya berjamaah.

Nisfu Syaaban oleh sebagian umat Islam juga mengenang malam diubahnya kiblat dari masjidil Aqsa ke arah Kabah. Adapun apa yang sering dilakukan oleh sebagian umat Islam, yaitu salat Malam Nisfu Syaaban sebanyak 100 rakaat.

Malam Nisfu Syaaban bagi umat Islam berarti berebut mengejar kebajikan sebanyak mungkin sebagai latihan dan persediaan untuk memasuki bulan Ramadhan. Bulan Syaaban adalah kesempatan untuk memperbaiki diri dari segala macam celaan dan pada bulan Ramadhan adalah masa untuk menerangkan hati dan jiwa.

Selain memperbanyakkan puasa sunat, doa, zikir dan membaca salawat kepada Rasulullah SAW, umat Islam diajak bertaubat.

                                      

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.