Header Ads

Pengendara Serbu SPBU


SRIWIJAYA RADIO - Puluhan kendaraan baik motor maupun mobil, truk menyerbu beberapa SPBU Palembang, Jumat (21/6/2013) malam.

SPBU yang diserbu antara lain di SPBU 24301209 Jl Kolonel H Barlian Sukarami, SPBU depan Punti Kayu, dan SPBU Pahlawan. Para pengendara sebagian besar mengaku rela antrean untuk merasakan terakhir harga premium bersubsidi Rp 4.500 per liternya.

"Kita dengar tengah malam ini nak dinaikke hargo. Makonyo cepet-cepet mampir ke SPBU. Gek besok lah lain lagi hargonyo," kata Sukri.

Hal senada juga dikatakan Hasan yang menyebut justru senang kalau ada kejelasan kenaikan harga BBM. "Kalau jelas ditetapkan naik biarkanlah. Daripada gak jelas kapan naiknya. Tapi harga barang-barang sudah naik," ujar Hasan.

Para pengendara rela antrean panjang hingga memakan sebagian badan jalan. Pengendara yang tidak ke SPBU terpaksa sedikit ekstra hati-hati melalui depan SPBU. Di SPBU Sukarami tampak ada dua polisi dan satu anggota TNI duduk-duduk berjaga.

"Yang penting aman bangsa ini pak. Tidak masalah naik BBMjadi Rp 6.500," ujar Rizal.


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.