Header Ads

MASJID AL-MAHMUDIYAH

Terletak di kelurahan 30 ilir kecamatan ilir barat II wilayah suro oleh karena itu masjid tersebut di namakan masyarakat disekitar lingkungan itu Masjid Suro yang sekarang sejak tahun 2001 atas kesepakatan pengurus berganti nama Masjid Al-Mahmudiyah .

Masjid ini dibangun oleh Alm.Ki.H.Abdurrahman Dalamat pada tahun 1310 H ( 1889 M ) tiang penyangga masjid ini terbuat dari kayu bulat tinggi dan lebar yang sampai saat ini masih tetap kokoh . Masjid yang di bangun dengan gotong - royong karena tidak ada biaya. Konon menurut cerita setiap Ki.H. Abdurrahman Dalamat sholat tahajut dan berdoa meminta rizki dan pada kenyataannya setelah selesai berdoa telah ada uang di bawah sejadah,uang tersebut di pergunakan leh beliau untuk pembangunan masjid ini.

INFORMASI DINAS PARIWISATA & KEBUDAYAAN KOTA PALEMBANG

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.