Header Ads

SINGLE TERBARU SHAE - AKU SUKA KAMU

Setelah mengeluarkan album pertamanya SHAE “The First” pada tahun 2012 silam dan telah meraih sukses di Indonesia maupun di negara tetangga seperti Malaysia dengan single fenomenal-nya ‘Sayang’ yang berhasil mendapatkan multiplatinum di Malaysia serta telah menembus lebih dari 10 juta viewers di YouTube Channel, kini Sheryl Gething atau yang akrab disapa Shae kembali lagi dengan mengeluarkan single terbarunya berjudul ‘Aku Suka Kamu’ karya Posan Tobing yang merupakan lagu adaptasi dari trio sexy asal Rusia SEREBRO yang berjudul ‘MI Mi Mi’ yang juga menuai kesuksesan di benua Eropa.

Tidak beda dengan lagu aslinya, ‘Aku Suka Kamu’ versi Shae ini bernuansa modern dance pop telah memberikan suatu karya yang lebih fresh dan berbeda dengan lagu-laguShae di album sebelumnya. Lagu tersebut sangat simple yaitu bercerita tentang seorang anak muda yang jatuh cinta pada pandangan pertama dan membuat anak muda tersebut menjadi mabuk asmara seperti kisah cinta anak muda pada umumnya.

Musik & lirik ‘Aku Suka Kamu’ ini sangat easy listening & fun, yang akan membuat siapapun yang mendengarnya dapat dengan cepat mengikuti irama, lirik & lagunya, dan sangat mudah untuk dinyanyikan
Diberdayakan oleh Blogger.