PONDOK PINGGIR DANAU OPI DIBONGKAR
Sriwijaya Radio, Palembang - Setelah diberikan peringatan pertama hingga ketiga, akhirnya Satpol PP Provinsi Sumsel, bekerjasama dengan Satpol PP Kota Palembang melakukan penataan dan pembongkaran pondok kumuh di kawasan pinggiran Danau OPI Jakabaring Palembang, Jumat (20/2) siang.
Puluhan anggota Satpol PP bersama-sama membongkar sejumlah pondok, berkeliling dari satu pondok ke pondok lainnya.
"Penataan ini dilakukan berdasarkan perintah Gubernur Sumsel Alex Noerdin, yang menginginkan kawasan Jakabaring hingga OPI di tertibkan, terutama Danau OPI yang sudah menjadi objek wisata. Fokus penataan adalah pondok kumuh yang tidak layak digunakan, dan bangku-bangku yang tersebar di pinggir danau," papar Kepala Operasional Satpol PP Provinsi Sumsel, Ferdinand S.
Selain itu, terdapat juga 4 pondok yang ditertibkan, berada di kawasan rumah limas Gubernur Sumsel.
Selain penataan, Ferdinand juga menjelaskan, banyak pondok yang dialihfungsikan menjadi lokasi esek-esek. Bahkan, ada beberapa pondok yang menutup penuh sisi-sisi pondok dengan menggunakan kain atau banner bekas.
"Beberapa waktu lalu, pihak kami berhasil mengamankan sekitar sebelas pasangan mesum dari pondok-pondok tersebut," ungkap Ferdinand kepada Tim Sriwijaya Radio.
Reporter : Cek Rul
Editor : Cek Mar